Aspirasi/cita-cita adalah sesuatu keinginan,
harapan yang muncul dalam pikiran yang ingin capai disertai perencanaan dan tindakan untuk mencapainya. Cita-cita sangat penting
bagi keberhasilan hidup, karena seseorang yang tak punya cita-cita hidupnya tak
ubahnya seperti zombie.
Tetap hidup tapi merasa kosong karena tak tahu apa yang baik untuk dirinya. Memiliki cita-cita akan membuat semangat berapi-rapi untuk bisa mewujudkan keinginan tersebut.
Tidak ada batasan dan stratifikasi saat menancapkan cita-cita karena cita-cita itu adalah hak setiap manusia yang bernyawa, yang menjadi masalah adalah mempunyai keinginan tapi malas untuk mewujudkan atau berusaha mewujudkan ketika ada sedikit duri menghadang langsung mundur.
Tetap hidup tapi merasa kosong karena tak tahu apa yang baik untuk dirinya. Memiliki cita-cita akan membuat semangat berapi-rapi untuk bisa mewujudkan keinginan tersebut.
Tidak ada batasan dan stratifikasi saat menancapkan cita-cita karena cita-cita itu adalah hak setiap manusia yang bernyawa, yang menjadi masalah adalah mempunyai keinginan tapi malas untuk mewujudkan atau berusaha mewujudkan ketika ada sedikit duri menghadang langsung mundur.
Cita-cita saya bisa menjadi orang berguna bagi orang lain , hal ini sesuai dengan yang disabdakan oleh Nabi Muhammad SAW yaitu “Sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat bagi manusia yang lain.” Sayang rasanya tak berbuat yang bermanfaat padahal umur yang diberikan tak tahu kapan deadline.
Menjadi manusia yang bermanfaat salah satunya dengan melakukan kebaikan untuk orang lain dan lingkungan. Bentuk kebaikan yang bisa saya lakukan adalah dengan menolong sepupu yang kesusahan.
Papi punya saudara sedang sakit , saya memangginya pak dhe . Pak dhe ini sedang sakit dan harus bedres. Kondisi keluarga pak dhe miris memilik anak berjumlah 6 orang dengan jarak yang dekat diistilahkan susun paku. Mereka sedang dalam masa sekolah semuanya dari jenjang TK sampai dengan Perguruan tinggi.
Saya ingin membantu mereka dengan
mendirikan sebuah warung yang menjual sepatu dan baby kids. Saya lebih suka
memberi nama warung daripada sebuah toko, karena saya ingin menghadirkan
suasana nyaman bagi pelanggan warung. Warung itu memiliki harga yang bervariasi
dari yang murah sampai mahal. Menjual sepatu menjadi ide karena saya hobi
banget belanja sepatu dan sendal dari dulu, menurut saya kalau hobi saat menjalani takkan
merasa bosan. Saya juga suka anak-anak maka ingin mendandani setiap anak yang masuk ke
warung. Anak pak dhe yang besar akan saya
jadikan karyawan kepercayaan diwarung tersebut sehingga bisa membantu
keluarganya. Untuk saat ini warung belum berdiri tapi saya sudah berangsur
menggiring mereka menjadi wiraswata dengan memberikan modal yang kecil untuk
berjualan pulsa sekaligus ingin menguji kejujurannya.
sumber gambar |
Mempunyai banyak cita-cita tak
masalah asalkan bisa mewujudkannya, cita-cita
lain saya adalah punya klinik wanita dan anak yang kompeherensif. Pelayanan
klinik selama ini yang saya lihat hanya tunggal saja, misalnya klinik bersalin,
klinik Gigi,atau klinik anak saja.
Saya ingin ketika ada yang menginjakkan kaki di klinik saya itu takkan mau pindah ke tempat lain karena fasilitasnya lengkap. Saya ingin memberikan asuhan sebelum kehamilan, melahirkan, tumbuh kembang anak dan saat anak remaja. Ketika ada yang hamil harus merawat gigi maka klinik saya ada dokter gigi.
Saat anak bermasalah dengan kesehatan klinik saya ada bagian tumbuh kembang anaknya. Atau saat remaja ada masalah maka bagian psikologi di klinik saya siap membantu. Saya membayangkan mempunyai Rekam medis pasien yang lengkap dan tak putus dimulai dari hamil sampai dengan dewasa anaknya. Rasanya tak masuk akal jika hanya dipikirkan saja tanpa ada usaha jatuhnya ke impian, Saya yakin dimasa depan klinik ini akan berdiri
Saya ingin ketika ada yang menginjakkan kaki di klinik saya itu takkan mau pindah ke tempat lain karena fasilitasnya lengkap. Saya ingin memberikan asuhan sebelum kehamilan, melahirkan, tumbuh kembang anak dan saat anak remaja. Ketika ada yang hamil harus merawat gigi maka klinik saya ada dokter gigi.
Saat anak bermasalah dengan kesehatan klinik saya ada bagian tumbuh kembang anaknya. Atau saat remaja ada masalah maka bagian psikologi di klinik saya siap membantu. Saya membayangkan mempunyai Rekam medis pasien yang lengkap dan tak putus dimulai dari hamil sampai dengan dewasa anaknya. Rasanya tak masuk akal jika hanya dipikirkan saja tanpa ada usaha jatuhnya ke impian, Saya yakin dimasa depan klinik ini akan berdiri
Saat ini saya berangsur
mewujudkannya dari hal sederhana dari diri sendiri dengan rajin belajar, magang
di beberapa tempat dan bekerja dengan orang lain untuk mengintip manajeman
mereka dalam mengelola klinik.
Klinik impian itu diperkirakan akan butuh dana yang besar sehingga perlu bantuan donatur. Perlu diadakan seleksi untuk donatur karena ingin bertemu dengan donatur yang seide dengan saya yaitu tidak hanya mementingkan keuntungan saja tapi juga mempunyai rasa kemanusian juga karena klinik saya ini juga bisa diakses oleh orang miskin. Orang miskin tak perlu lagi gigit jari untuk merasakan kesehatan yang optimal. Subsidi silang dan bantuan donatur itulah cara orang miskin bisa berobat di tempat saya.
Klinik impian itu diperkirakan akan butuh dana yang besar sehingga perlu bantuan donatur. Perlu diadakan seleksi untuk donatur karena ingin bertemu dengan donatur yang seide dengan saya yaitu tidak hanya mementingkan keuntungan saja tapi juga mempunyai rasa kemanusian juga karena klinik saya ini juga bisa diakses oleh orang miskin. Orang miskin tak perlu lagi gigit jari untuk merasakan kesehatan yang optimal. Subsidi silang dan bantuan donatur itulah cara orang miskin bisa berobat di tempat saya.
Sebagian orang menganggap muluk
tapi saya yakin akan tercapai jika ada usaha dan doa yang tak pernah putus
dipanjatkan.
“Tulisan ini diikutsertakan dalam Giveaway 2.0: What Is Your Aspiration? —mfrosiy”,
No comments:
Post a Comment
Hai... silahkan tinggalkan pesan dan tunggu saya approve ya...
terima kasih udah berkunjung