Saturday, 5 November 2016

Review Moto E3 Power dengan Baterai besar dan pengisian Cepat

Ketika kuota internet habis dunia rasanya berhenti,bukannya saya lebai tapi begitulah kenyataanya. Banyak yang bisa dilakukan dengan smartphone ditangan dimulai dari, telpon, update status di medsos, mengirim email dan membalas, game, berfoto bahkan menonton youtube. Intinya fungsi smartphone itu gabungan dari komputer dan telpon . Dengan Satu genggaman maka membuat hidup lebih mudah , tapi untuk semua itu perlu smartphone yang bagus.
Kriteria smartphone bagus itu dilihat dari spesifikasi yang ditanamkan dan harganya. Di pasaran banyak beredar smartphone yang bagus dengan murah, walaupun begitu saya tidak mau ambil resiko sembarang membeli. Bagi saya smartphone itu kebutuhan bukan keinginan, artinya saya akan membeli dan memakai dalam waktu lama bahkan sampai rusak. Jadi sebelum membeli saya harus memilih dengan cermat termasuk harus melihat kredibilitas produsennya. 

Saya percaya semakin lama umur suatu brand , maka makin bagus produknya karena mereka tidak akan mau mengorbankan nama yang telah didapatkannya. Saya tertarik untuk memilih produk motorola , mungkin motorola belum lama berkecimpung di dunia smartphone tapi sebelumnya mereka pernah berjaya. Motorola ini berkolaborasi dengan lenovo dan melahirkan Moto E3 Power .
Moto E3 Power, ditujukan untuk bersaing dikelas entry-level dengan harga yang ditawarkan juga cukup murah dan dapat dijangkau oleh semua kalangan.

moto e3 power
Add caption

Sayangnya Moto 3 Power belum banyak beredar tapi bagi saya menjadi sebuah hal membanggakan kaena bisa menjadi pemilik smartphone bagus dan ekslusif. Benaran bagus kok dan dari pada penasaran,  yuk kita lihat review  Moto E3 Power, 
1.          Baterry Power yang tidak mengecewakan dan didukung fitur pengisian cepat
Baterai merupakan nyawa bagi sebuah smartphone, ketika habis maka tidak ada yang bisa dilakukan lagi dan semua aktifitas yang berhubungan dengan smartphone akan terhenti sesaat. Contoh aktifitas yang sering habiskan baterai adalah menonton youtube dan game, tidak serukan kesenangan terganggu karena baterai .Hal yang dilakukan adalah mencari sambungan listrik atau menggunakan power bank untuk charger dan semua itu akan memakan waktu untuk menfullkannya.
Moto E3 Power sesuai dengan namanya “power” mempunyai makna yang tersirat yaitu kuat dan bertenaga. Kekuatan dilihat dari baterai yang tahan lama karena dibekali baterry power berkapasitas 3.500 mAH. 

Dengan baterai sebesar ini akan bertahan selama seharian bahkan sampai malam. Ya ampun saya bisa nontosegala macam tutorial di youtube, kalau saya lelah si uda bisa ambil alih Moto E3 Power untuk ngegame. Jadi tidak akan ada gangguan kesenangan karena masalah baterai. 
Jika baterai mulai habis dan harus mobil ke suatu tempat  maka tidak perlu khawatir karena ada fitur rapid charging . Fitur ini akan mebuat isi ulang baterai 5 kali lebih cepat dari biasanya. Cukup sediakan waktu charging selama 15 Menit untuk menghasilkan ketahanan baterai mencapai 5 Jam.

2.    Android terbaru yaitu marshamalow
Semakin tinggi jenis androidnya maka makin canggih fitur yang ditawarkannya. Android terbaru bernama marshamallow,  jenis ini punya banyak kelebihan salah satunya doze
Modus doze merupakan teknologi yang mampu memperkcil komsumsi daya baterai ketika telpon dalam modus standby. Cara kerja fitur ini dengan menghentikan aplikasi yang tidak terpakai pada  background.

3.     Spesifikasi lainnya adalah  
a.       Layar 5 inchi dan fitur Splashproop
Layar 5 inchi , merupakan ukuran yang pas digunakan pada  1 tangan serta dikantong  sehingga bisa menemani aktifitas. Layar IPS LCD membuat kualitas gambar lebih jernih dan juga lebih tajam.
Saya punya 2 kekhawatiran yaitu goresan dan kena air, tapi semua itu tidak perlu terjadi lagi. Moto E3 power ini dilengkapi corning gorilla glass yang akan mencegah goresan  
Fitur. Splashproop akan melindungi dari air hujan pada smartphone ini.

b.      Kamera 8 mp dan 5mp
Kamera depan  sebesar 5 Mp bisa digunakan untuk selfie dan video call. Setelah puas foto tidak afdol kalau tidak upload di medsos, tapi bagaimana jika hasilnya mengecewakan? Pasti akan dowlaoad aplikasi pengedit fotokan? Dengan adanya mode beautification selfie pada Moto E3 Power semua itu tidak perlu lagi.  
Kamera belakangnya sebesar 8 mp dilengkapi autofocus, dan di LED flash.  Saat ini untuk melihat foto cukup  di medsos saja, tapi tidak semua orang bisa mengaksesnya. Memberikan smartphone tidak bisa kesemua orang karena isi didalamnya privasi, jadi mencetak foto sebuah pilihan.  Masalah klasik yanga ada itu  ketika foto di cetak hasilnya pecah., berkat Moto E3 Power semua itu tidak akan terjadi lagi.
Ingin menjadi Vloger? bisa kok kan kualitas video dari Moto E3 Power ini 720p . Saya benar-benar mupeng dengan kelebihannya

c.       Ram 2 GB dan 16GB ROM
RAM berfungsi untuk multitasking, sehingga tidak masalah ketika membuka banyak aplikasi. Selain itu RAM  berfungsi untuk membantu kerja prosesor, yaitu menyimpan file-file yang sifatnya sementara. Semakin besar kapasitas RAM maka semakin banyak data yang dapat disimpan dan semakin banyak pula proses multitasking yang berjalan serta semakin cepat dalam menjalankan fitur atau sistem tertentu.
Ram dan Rom tidak bisa dipisahkan keduanya sangat penting. Ram Moto E3 Power sebesar 2 Gb dan untuk penyimpanan data tidak perlu khawatir karena dilengkapi rom sebesar 16 GB. Masih merasa kurang bisa kok ditambahkan memori internal 
Selain Ram untuk membuat performa diperlukan dapur pacu yang mumpuni.  Moto E3 power dilengkapi  CPU Quad Core 1.0 GHz MediaTek MT6735P.

d.      Teknologi 4G LTE siap memanjakan pengguna Moto E3 Power dengan koneksi internet super cepat terutama saat sreaming dan browsing. Kecepatan internetnya sebesar 150/50 mbps. Selain 4G , juga ada jaringan 3G HSDPA dengan kecepatan HSPA serta jaringan 2G GSM  dalam kecepatan GPRS-EDGE.
Itulah Review singkat Moto E3 Power, rugi tidak memilikinya karena begitu banyak kelebihannya.  Seperti kata saya tadi untuk bisa memilikinya harus order dulu, lalu kemana untuk bisa mendapatkannya?  
Saat ini untuk bisa mengorder Moto E3 Power lewat sale disitus lazada. dengan harga sebesar  Rp1.799.000. Yuk order sekarang , saat ini ada promo gratis 1 Tahun Internetan dan Voice dari XL, 1 x Voucher Nida Rooms. Info lebih lanjut kunjungi lazada 


No comments:

Post a Comment

Hai... silahkan tinggalkan pesan dan tunggu saya approve ya...
terima kasih udah berkunjung