Monday, 5 November 2018

3 Bahan Alami Paling Efektif Menghilangkan Jerawat di Wajah


"Kukira dia lagi selfie, ternyata berkaca dengan smartphonenya". Sungguh kreatif bisik si uda saat melihat wanita disamping kami.

"Setiap wanita ingin cantik dan menjadikan kaca sebagai teman setia yang takkan berbohong. Ia akan memberitahukan kondisi wajah apakah bedak luntur dan masalah kulit seperti jerawat, komedo,pori-pori, besar ,warna tak rata dan keriput.  Keberadaan kaca didalam tas wanita merupakan hal yang wajib dan kalaupun lupa membawanya kami akan menggunakan smartphone .

"Dari sekian masalah kulit itu, jerawat yang nongol diwajah sangatlah mengganggu. Ia bukan penyakit kulit yang membahayakan. Meski begitu, keberadaannya mampu menurunkan tingkat kepercayaan diri. Akibat pembengkakan, kemerahan dan muncul nanah pada  pada wajah akibat jerawat bikin ngeri. Hie...eee" kata saya sambil begidik

Ada kebiasaan jelek orang ,lanjut uda . Kejengkelannya membuat tangan gatal ingin menyentuhnya,lebih tepatnya  mencongkel jerawat upaya tercepat untuk mengusirnya dari wajah. Ternyata cara ini tidak disarankan, tangan tidak terjamin kebersihan. Bisa sajakan sebelum menyentuh wajah ,tangan kotor dan belum cuci tangan. Nah... Itu  bisa bikin infeksi.  Dan juga mencet tak hanya menimbulkan bekas diwajah tapi juga membuatnya tambah subur".

Satu saja udah bikin jengkel !!seru saya, apalagi subur. No.. Ucap saya Sembari melihat jerawat yang bermekaran dimuka. Yah...kadar hormon didalam tubuh sedang berubah. Biasalah menuju masa menstruasi.

Baca: perkembangan menspad dari masa ke masa

Selain saat menstruasi, di 3 bulan pertama kehamilan jerawat juga banyak diwajah wanita dan lagi-lagi disebabkan hormon. Jadi siapa -siap saja melihat istrimu takkan melepaskan kaca untuk memandang wajah yang tak mulus dan sesekali mengeluhkannya"sambung saya

Tak hanya faktor hormone saja kok, tapi berbagai faktor seperti genetika, jarang membersihkan wajah, hingga penggunaan produk make up yang tidak cocok biang keladi jerawatan. Walaupun begitu kamu jangan stres dan harus bersyukur kata si uda. Ternyata daerah yang banyak kelenjar minyak tak hanya wajah,leher, dada, punggung, dan bahu juga bisa. Gimana jika muncul di daerah tersebut, repot kan ya, mau ngaca

" benar juga " jawab saya

"Jerawat mengganggu tapi jangan menggunakan obat untuk menghilangkannya. Cukup cara alami saja pinta uda. "Yuk googling caranya

Ada banyak tips menghilangkan jerawat yang beredar di internet,dari yang menggunakan bahan-bahan alami sampai produk kecantikan. Ternyata mengatasi masalah jerawat di wajah tak harus produk yang dijual dipasaran.

Menggunakan bahan alami juga efektif  kok ,yuk simak bahan tersebut
1. Menggunakan Buah Alpukat dan yoghurt
Alpokat dan yoghurt untuk mengatasi jerawat

Alpukat mengandung banyak vitamin E yang mampu menembus pori-pori kulit sehingga bisa meredakan peradangan. Sedangkan Yogurt memiliki kandungan bakteri baik, asam laktat, dan asam alfa hidroksi yang dapat membantu menghilangkan sel kulit mati yang menyumbat pori-pori dan menyebabkan jerawat.

Lalu, bagaimana cara menggunakannya? Sediakan 1 buah alpukat yang masih segar, kemudian keruk dagingnya dan masukan kedalam wadah. Lumatkan buahnya hingga halus, lalu campurkan dengan 1 cup yoghurt sambil diaduk-aduk. Aplikasikan masker tersebut pada jerawat secara perlahan, dan tunggu selama 15 menit.

2. Menggunakan Madu dan telur
 

Manfaat madu bagi kesehatan sudah tersohor bukan, rasanya takkan ada yang mampu menyangkalnya. Ternyata juga memiliki manfaat bagi kecantikan.

Kandungan enzim lysozim yang ada pada putih telur akan menghancurkan dinding sel bakteri penyebab jerawat. Selain itu mampu mengecilkan pori-pori , mengangkat sel-sel kulit mati, debu serta mengurangi minyak berlebih.

Adapun cara menggunakan masker ini adalah Siapkan 1 butir telur ayam, kemudian masukan bagian putih telurnya ke dalam wadah atau mangkuk. Campurkan dengan madu sebanyak 1 sendok makan, lalu aduk-aduk hingga merata. Oleskan  pada jerawat, dan diamkan sampai mengering. Segera bilas lagi wajah dengan air hangat sampai bersih.Oh iya..  Saat menggunakan masker ini wajah terasa ketarik. Ini dipercaya mampu mengencangkan kulit wajah yang kendur dan keriput.  Waw.. Amazing ya


3. Menggunakan Kentang & Minyak Zaitun

Kentang sudah sejak lama dipercaya berperan sebagai antiradang dan juga antiseptik. Kandungan niacin pada kentang inilah yang akan meringankan jerawat.  Akan efektif lagi jika ditambahkan minyak zaitun. Cara membuatnya pun sederhana yaitu siapkan 1 buah kentang, kupas kulitnya, lalu cuci sampai bersih.

Ingat. Ya kentangnya harus dicuci selanjutnya tumbuk sampai lembut, lalu campurkan dengan minyak zaitun sebanyak 1 sendok makan sambil aduk-aduk hingga merata. Oleskan masker kentangnya ke bagian jerawat dan diamkan kurang lebih sekitar 15 – 20 menit. Setelah itu, bilas lagi wajah dengan air hangat sampai bersih .

Bahan-bahan diatas tidak berharga mahal dan sering ditemukan di dapur. Lebih baik mencoba yang alami dan untuk mendapatkan hasil yang sempurna, lakukanlah cara ini secara rutin. Jangan lupa membilas wajah dengan air hangat kuku setelah bermasker. Tujaannya untuk lebih mudah bersih sehingga tidak ada sisa masker yang tertinggal dikulit .

Selain itu juga harus menerapkan pola hidup sehat seperti :

  • Jaga kebersihan dengan rajin membersihkan muka terutama jika ada kegiatan di luar rumah atau lingkungan dengan polusi. Pulang berkegiatan langsung cucilah wajah. Jika tidak ada kegiatan tetap mencuci 2x sehari  
  • Diet rendah lemak dan karbohidratj
  • Rajin olahraga yaitu tiga kali per minggu minimal 30 menit
  • Hindari stres
  • Gunakan kosmetik secukupnya dan jangan gonta-ganti, hei ini wajah bukan untuk percobaan produk 
  • Jagan memencet jerawat alih-alih menghilangkan malahan dapat memperparahnya

"Mudah banget mengatasi jerawat ,tapi ada hal yang bikin heran, kenapa pas baru bangun tidur yang dilakukan cewek adalah melihat kaca. Apa coba yang dilihatnya tanya uda dengan penuh keheranan "  Sindir si uda yang membuat saya masam (merengut) sembari memandang wajah yang berjerawat


No comments:

Post a Comment

Hai... silahkan tinggalkan pesan dan tunggu saya approve ya...
terima kasih udah berkunjung