Walaupun belum sebesar dan sederas blogger lainnya tapi saya bersyukur. Fee ngeblog lumayan membantu ditanggal tua.
Jadi ketika ada yang bertanya apa aja kegiatan di rumah? Terutama bagi yang julid, memandang remeh IRT. Saya dengan bangga menjawab" blogger full time"
Blogger merupakan salah satu contoh profesi pekerja lepas yang menjanjikan. Banyak full time blogger yang bisa bikin dapurnya tetap ngebul. Ini seperti sebuah tantangan bagi saya untuk bisa seperti mereka.
Manusia butuh bersosialisasi, hal ini didapatkan saat jadi blogger. Saya kenal banyak orang yang belum pernah kontak fisik tapi sudah akrab. Dari interaksi dunia Maya bersama mereka banyak cerita didapatkan.
Tak hanya cerita gembira saja tapi ada juga curhatan blogger bikin sedih seperti tulisan mereka yang dihargai murah, pembayaran yang lama. Bahkan ada yang tidak menerima haknya sama sekali. Rugi bangetkan ya,udah banyak waktu dan tenaga yang terbuang.
Selama ini saya ngak pernah mengalaminya, tulisan yang lambat dibayar pernah dan itu ngak nyampe 2 minggu. Kalau untuk bayaran murah pernah tapi salah saya. Jadi waktu itu invoicenya harus dikirim ke Jakarta dan saya lupa menghitung ongkir, print dan materai. Akhirnya rugi, buaha...haa
Digimart : Marketplace Indonesia
Selama ini saya aktif mencari job dengan melihat info di media sosial dan bertanya kepada kawan sesama blogger. Jujur cara ini kurang greget, kadang ada kadang tidak maka dari itu saya ingin mendaftar diri ke situs marketplace freelancer.
Saya membuat profil di situs-situs marketplace freelance sembari menjelaskan keahlian dan juga menyertakan hasil kerja yang pernah dibuat.
Banyak sudah situs marketplace freelance yang saya jelajahi dan sayangnya mereka mengambil fee yang besar. Begitulah hidup, selalu ada pilihan bukan?
Beruntungnya, saat browsing saya menemukan digimart. Sebuah situs freelance yang menjual produk dan jasa digital dengan tidak banyak mengambil fee. Penjual akan dikenai 10% dan 5% untuk pembeli. Sangat kecil bukan?
Layaknya marketplace lainnya, digimart menggunakan istilah penjual dan pembeli. Penjual adalah freelancer yang menawarkan produk atau jasanya, sedangkan pembeli yang membutuhkannya.
Digimart menyediakan produk dan jasa yang 100% berkualitas, seperti
Desain Grafis, Digital Marketing, Script and Programen, Penulisan dan Terjemahan dan Akun
Kesemuanya akan melewati proses review yang ketat baik itu penjual dan jasa yang ditawarkan. Jika tidak layak maka penjual tidak akan mendapatkan rating bintang.
Selain itu mereka juga memperhatikan keamanan transaksi dengan menggunakan rekening bersama.
Ketika produk atau hasil kerja yang diorder telah disetujui pembeli maka dana baru akan cair direkening penjual. Namun, jika tidak suka pembeli bisa mengajukan pengembalian dana.
Dana yang dikembalikan bisa full 100% dengan jangka waktu yang tak lama. Kurang lebih 3x24 jam saja dana masuk lagi ke rekening pembeli.
Marketplace produk dan jasa ini berasal dari Kebumen, Jawa Tengah menjadi sebuah jembatan antara pembeli dan para freelancer.
Freelancer yang ingin mencoba peruntungan yuk bergabung di sini.
Pendaftaran gratis, tidak dipungut biaya sepeserpun dan mudah banget.
Cara menjadi penjual digimart
Melalui smartphone saja kita bisa daftar dan tidak memakan waktu lama. Cukup Kunjungi website https://digimart.co.id/, pilih daftar dan isikan data yang diperlukan.Oh iya yang harus diingat adalah email harus aktif karena akan ada konfirmasi setelah terdaftar serta username (isi tanpa ada spasi)
Jika sudah resmi terdaftar, langkah selanjutnya mengedit profil dan portofolio. Isikan judul produk/jasa harga, serta deskripsi yang sesuai secara detail serta mudah di mengerti oleh calon pembeli. Maximal berisi 500 karakter.
Kini lapak telah tersedia dan tinggal menunggu pembeli dan jika telah mencapai Rp 250.000,penjual akan gajian.
Menarik saldo di digimart sangat mudah bisa dengan transfer ke rekening bank, Paypal, virtual account, kartu kredit, gopay,
Cara Membeli Produk/Jasa Di Situs Freelancer Indonesia Digimart.co.id
Seorang pembeli harus teliti bila tak ingin kecewa. Hal ini mutlak berlaku pada setiap transaksi termasuk secara online.
Cara untuk membeli produk/ jasa di digimart simpel banget, tinggal masuk ke websitenya kemudian cari berdasarkan kategori yang ada dan untuk memudahkan gunakan search box.
Setelah ketemu yang dicari baca seluruh deskripsi yang di berikan oleh penjual. Untuk lebih meyakinkan lihat rating yang diberikan.
Namun, jika tidak ada rating barang baru diposting atau ada barang serupa yang lebih berkualitas.
Jika setuju tinggal pilih metode pembayaran yang diinginkan.
Saat ini say udah daftar dan sedang menunggu peninjauan dari admin DigiMart. Biasanya ini ngak makan waktu lama untuk bisa tayang di situs freelancer Indonesia.
#Situs Freelancer Indonesia, #Marketplace Produk dan Jasa Digital, #DigiMart.
No comments:
Post a Comment
Hai... silahkan tinggalkan pesan dan tunggu saya approve ya...
terima kasih udah berkunjung